Perjuangkan Nasib Patani di Jeneponto, Pemuda Tambora Datangi Kantor BBWS Sulsel, Ini yang Dibahas

    Perjuangkan Nasib Patani di Jeneponto, Pemuda Tambora Datangi Kantor BBWS Sulsel, Ini yang Dibahas
    Pemuda Tambora perjuangkan kesejahteraan nasib para petani yang terkendala sumber air di Kabupaten Jeneponto, Sulawesi Selatan/Syamsir.

    JENEPONTO, SULSEL- Demi memperjuangkan kesejahteraan nasib para petani yang terkendala sumber air di Kabupaten Jeneponto, Sulawesi Selatan membuat segelintir Pemuda Kecamatan Tamalatea-Bontoramba (TAMBORA) ikut prtihatin.

    Edi Subarga selaku salah seorang pemuda Tambora tak banyak pikir mendatangi kantor Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Pompengang Jeneberang Sulawesi Selatan (Sulsel) Rabu (20/6/2023).

    Sosok pemuda pemberani ini, tampak bersama Wakil Bupati Jeneponto, Paris Yasir dan Bappeda Kabupaten Jeneponto.

    Sapaan Edi ini menyampaikan maksud dan tujuannya mendatangi kantor Balai Besar Pompengang Jeneberang Makassar untuk mempersentasekan potensi rencana pembangunan Bendung atau penahan air asin di Sungai Das Tamaroya.

    Kata Edi, sebelumnya pihak Satuan Kerja (Satker) Pelaksanaan Jaringan Sumber Air - Balai Besar Wilayah Sungai (PJSA-BBWS) sudah pernah mengecek lokasi tersebut beberapa hari lalu.

    Ia memaparkan bahwa sungai das Tamanroya yang bersebelahan dengan wilayah kampung Boyong mengairi beberap lahan pertanian yang meliputi Kelurahan Tonrokassi, Tamanroya, Bontotangnga, Desa Layu, Desa Lentu, Desa Maero dan Desa Balumbungang. 

    "Itu semua mencakup dua Kecamatan,  yakni, Kecamatan Tamalatea dan Bontoramba, " paparnya.

    Meskipun, pada pekan lalu pihak Balai Besar Sungai Jeneberang sudah melihat sepintas lokasi tersebut. Namun perjuangan sosok Edi Subarga tidak berhenti sampai disitu sebelum impian para petani terwujud.

    "Hasil pertemuan hari ini, pihak Balai akan melalukan peninjaun kembali ke lokasi Das Sungai Tamaroya untuk lebih maksimalnya lagi, " ucap Edi.

    Hanya saja, kata Edi, bahwa rencana pembangunan bedung sejauh ini belum bisa ditentukan apakah bendung karet ataupun bendung biasa karena butuh peninjaun lebih lanjut.

    Tak puas sampai disitu, pemuda yang peduli terhadap keberlansungan kesejahteraan para pertani ini, juga mendesak salah satu anggota DPR RI Hamka B Kady agar memperhatikan potensi air yang ada di Tuang Loe Datara, Kabupaten Jeneponto.

    "Harus pi Barani Gau meminta kepada bapak Bupati Jeneponto. Kami juga berharap agar teman teman pemuda bisa berkoordinasi dengan Bapak Hamka B Kady agar bisa di perhatikan karena balai hanya mengusul, " harapnya.


    Penulis: Syamsir

    jeneponto sulsel
    Muh. Andhi Syam

    Muh. Andhi Syam

    Artikel Sebelumnya

    Responsif, Kapus Tamalatea dan Ahli Gizi...

    Artikel Berikutnya

    Jelang Akhir Masa Jabatan, Bupati Jeneponto...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Kunjungan Kerja Kepala Keuangan Kodam Iskandar Muda ke Korem 012/TU
    4 Paslon Bupati Jeneponto pada Pilkada Serentak Tahun 2024 Resmi dapat Nomor Urut, Ketua KPU Sampaikan Ini
    Bagi Anda yang Sibuk Kerja Tak Usah Repot, Laundry G & G Hadir di Jeneponto Gratis Antar Jemput
    Waspada.! Marak Kebakaran di Jeneponto, Dua Pekan Terakhir 11 Rumah Panggung Milik Warga Ludes Terbakar Api
    Besok, 40 Caleg Terpilih Dilantik di Gedung DPRD Jeneponto, Kabag Faizal Agung: Rapat Paripurna Dipimpin Ketua Lama
    Kabar Duka, Belum Genap Dua Bulan Bupati Jeneponto Kembali Kehilangan Adik Kandungnya
    Hari Terakhir Baksos TNI AU ke-76, Ratusan Warga Penderita Katarak Mata di Jeneponto Terharu atas Layanan Prima Tim Medis JFF Bali
    Jelang Pilkada, Disdukcapil Jeneponto Terus Lakukan Optimalisasi Pemuktahiran Data Warga dan Perekaman KPT-el
    Komitmen Tingkatkan Pelayanan, RSUD Latopas Target Tipe B Usai Hari Jadi Jeneponto 1 Mei
    Keren.! Sambut HBA ke-63, Kejari Jeneponto Gandeng IDI Gelar Berbagai Macam Kegiatan
    Permudah Masyarakat dapat Adminduk, Disdukcapil Jeneponto Sasar Semua Kecamatan Lakukan Pelayanan
    4 Paslon Bupati Jeneponto pada Pilkada Serentak Tahun 2024 Resmi dapat Nomor Urut, Ketua KPU Sampaikan Ini
    Hari Terakhir Baksos TNI AU ke-76, Ratusan Warga Penderita Katarak Mata di Jeneponto Terharu atas Layanan Prima Tim Medis JFF Bali
    Visum Ada, Dua Saksi Korban dan Tersangka Sudah Diperiksa, Polisi Belum Tangkap Pelaku Kejahatan Anak di Jeneponto
    Jelang Pilkada Serentak, PPK Tamalatea Gelar Bimtek PPDP dan Penggunaan Aplikasi SIDALIH dan E-Coklit
    LBH Suara Panrita Keadilan Dukung LSM Gempa Indonesia Bongkar Penimbunan BBM Bersubsidi di SPBU Tarowang Jeneponto

    Ikuti Kami